WORKSHOP PENYUSUNAN RPS S3 INFORMATIKA
(S3 DIFA News) Program Studi Informatika Program Doktor (S3DIFA) Universitas Ahmad Dahlan melaksanakan kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) S3 Informatika pada Senin (06/01/2025) di Ruang S3 Informatika Lt.6 Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Program Studi S3 Informatika Prof. Drs. Ir. Abdul Fadil, M.T., Ph.D., Sekretaris Program Studi S3 Informatika Prof. Dr. Ir. Imam Riadi M.Kom., Prof. Ir. Sunardi, S.T., M.T., Ph.D., Vita Ari Fatmawati, S.Kom, M.Kom. dan Aziz Ichwanudin, S.T.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di S3DIFA dengan memastikan setiap mata kuliah memiliki RPS yang jelas, terukur, dan relevan dengan kebutuhan mahasiswa. Dalam workshop ini, para hadirin memberikan pemahaman mendalam tentang komponen-komponen penting dalam RPS, seperti pencapaian pembelajaran siswa, materi pembelajaran, metode pembelajaran, dan penilaian. Selain itu, para ahli juga berbagi tips dan trik dalam menyusun RPS yang efektif dan menarik.